Daftar Nilai TKD CPNS 2013 Kabupaten Musi Rawas Berdasarkan Rangking
Daftar Nilai TKD CPNS 2013 Kabupaten Musi Rawas Berdasarkan Rangking - Setelah pengumuman hasil tes CPNS 2013 resmi disampaikan pemerintah kemarin, kini bagi anda yang belum sempat atau kesulitan mengecek secara online hasil CPNS 2013 kami sajikan data pengumuman Daftar Nilai Berdasarkan Rangking Tes Kompetensi Dasar Peserta Tes Kompetensi Dasar (TKD) Seleksi Penerimaan CPNS Kabupaten Musi Rawas Dari Pelamar Umum Tahun 2013 dalam bentuk file PDF. Informasi ini disampaikan oleh Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan, Kabupaten Musi Rawas Propinsi Sumatera Selatan.
Berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor : R/627/M.PAN-RB/12/2013 tanggal 18 Desember 2013 perihal Penyampaian Daftar Nilai TKD Seleksi CPNS Tahun 2013 Dari Pelamar Umum, bersama ini diumumkan Daftar Nilai Berdasarkan Rangking Tes Kompetensi Dasar Peserta Tes Kompetensi Dasar Seleksi Penerimaan CPNS Kabupaten Musi Rawas Dari Pelamar Umum Tahun 2013 dengan ketentuan sebagai berikut :
1. Penentuan kelulusan didasarkan pada nilai ambang batas kelulusan (passing grade), yaitu bagi pelamar yang memenuhi atau diatas nilai ambang batas kelulusan.
2. Apabila jumlah peserta seleksi yang memenuhi nilai ambang batas kelulusan melebihi jumlah formasi jabatan, maka penetapan kelulusan berdasarkan urutan peringkat nilai tertinggi sesuai jumlah formasi masing-masing jabatan yang telah ditetapkan / disetujui Menteri Menpan-RB.
3. Apabila dalam batas jumlah formasi terdapat peserta seleksi yang memiliki jumlah nilai yang sama maka penentuan kelulusan secara berurutan didasarkan pada nilai yang lebih tinggi pada nilai tes karakteristik pribadi, tes intelegensi umum dan tes wawasan kebangsaan. Selanjutnya apabila jumlah nilai masih sama maka penentuan kelulusan didasarkan pada akreditasi lembaga pendidikan dan indeks prestasi akademik yang lebih tinggi.
4. Pengumuman peserta yang lulus akan ditetapkan dengan Surat Keputusan Bupati Musi Rawas dan akan diumumkan lebih lanjut melalui website BKPP Kabupaten Musi Rawas dan Papan Pengumuman serta Media Massa beserta persyaratan yang harus dilengkapi untuk ditetapkan sebagai CPNS dan penerbitan NIP.
Demikian info Daftar Nilai TKD CPNS 2013 Kabupaten Musi Rawas Berdasarkan Rangking untuk anda ketahui.
Posting Komentar untuk "Daftar Nilai TKD CPNS 2013 Kabupaten Musi Rawas Berdasarkan Rangking"